Rabu, 30 April 2014

Keluh sapi

Keluh sapi itu benda seperti cincin yang menancap di hidung sapi. Guna dari keluh sapi adalah untuk membatasi dan memudahkan untuk mengendalikan gerak tingkah sapi tersebut.

Pokok bahasan saya adalah gaya pacaran anak sekarang seperti memasang keluh sapi pada pasanganya. Contohnya cewek cemburu karena cowoknya foto dekat dengan mantanya, dan jarak antara cowok dan sang mantan adalah 1 orang. (Itu benar terjadi di kenyataan) Dan hanya karena itu sang cewek marah - marah dan mengumbar kata - kata kecewa. ("aku kecewa sama kamu beb") Itu tidak indah sama sekali. Jadi janganlah anak muda zaman sekarang membuat mindset bahwa berpacaran mempunyai hak melarang dan membatasi semua gerak tingkah pasanganya.
"Janganlah memberikan keluh sapi pada pasanganmu, tapi berikanlah lonceng sapi yang berisi rasa percaya, tulus, dan cinta pada hati pasanganmu, agar gerak tingkah pasanganmu selalu teringat dengan suara lonceng pada hatinya".